KASIH MENUTUPI BANYAK SEKALI DOSA ! (1)



Tetapi yang terutama: kasihilah sungguh-sungguh seorang akan yang lain,
sebab kasih menutupi banyak sekali dosa.  
1 Petrus 4:8

Berit minggu ini membahas tema berkenaan dengan “Kasih Menutupi Banyak Sekali Dosa!”. Dosa Adam dan Hawa berakibat buruk dalam kehidupan manusia. (Kematian secara tubuh… kematian jiwa dan roh… serta berakibat kematian kekal). Penghukuman kekal (Roma 3:23; Efesus 2:1; Wahyu 20:14-15).

Manusia hidup dalam belenggu Iblis!. Mereka hidup didalam penjajahan si jahat. Keberadaan hidup manusia menjadi terbatas, mereka tidak mempunyai kebebasan hidup karena terpenjara dengan keinginan-keinginan nafsu jahatnya.

Untuk dapat keluar dari belenggu Iblis tersebut, Tuhan Yesus harus datang ke dunia… lahir di kandang domba… serta mati dengan tubuh terpecah dan darah tercurah diatas kayu salib bukit Golgota. KematianNya untuk menebus dan mengganti semua dosa manusia.!

Ada pelajaran baik yabg dapat kita pelajari dan renungkan melalui tema diatas:
1.     Dosa menghasilkan maut !.
Persis seperti yang difirmankan, “...semua pohon dalam taman ini boleh kamu makan buahnya dengan bebas, tetapi pohon pengetahuan tentang yang baik dan yang jahat itu, janganlah kau makan buahnya, sebab pada hari engkau memakannya, pasti engkau mati”. (Kej. 3:16-17). Paulus menegaskan,“
“  Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang, dan oleh dosa itu juga maut, demikianlah maut itu telah menjalar kepada semua orang, karena semua orang telah berbuat dosa.”Roma 5:12. “Dan upah dosa itu sendiri adalah maut”. ( Roma 6:23).


2.    Kasih menghasilkan hidup kekal !.
Sekalipun manusia ada dalam dosa, namun kasih Tuhan tetap ada dalam hidup manusia (Roma 5:8). Kasih tersebut dinyatakan melalui diri Yesus, sebagai Anak tunggal Bapa untuk datang kedalam dunia, setiap orang yang percaya kepadaNya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal. (Yohanes 3:16).


Saudara yang terkasih dalam Tuhan Yesus Kristus, kasih itu menutupi banyak sekali dosa!.  “ Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba. “ (Yesaya 1:18 ). Amin. NDP

No comments:

Post a Comment