ALLAH MEMBERI KESANGGUPAN (3)




Selasa, 28 Maret 2017




2 Korintus 3:5

Rasul Paulus sadar bahwa keberhasilan dalam pelayanan dan kemenangan dalam pergumulan hidupnya hanya diperoleh melalui kasih Bapa dan anugrah dalam Yesus Kristus serta pertolongan melalui persekutuan dengan Roh Kudus. Pada saat dihadapkan dengan penderitaan, kesesakan dan kesusahan, tetapi masih bisa bertahan dalam kesabaran.

 Dalam menanggung dera, dalm penjara, dalam kerusuhan, dalam berjerih payah, tetapi masih bisa berjaga, berdoa dan berpuasa. Dalam menjaga kemurnian hati, pengetahuan, kemurahan dalam Roh Kudus tetapi tidak dapat menjaga kasih yang munafik. Dalam pemberitaan, kebenaran kekuatan Allah dangan menggunakan senjata-senjata keadilan untuk menyerang atau untuk membela.

 Ketika dihormati, ketika dihina, ketika di umpat, atau ketika dipuji, ketika dianggap sebagai penipu, tetapi masih di percaya. Kadang dianggap sebagai orang yang tidak di kenal tetapi terkenal. Sebagai orang yang nyaris mati, tetapi sungguh masih hidup. Sebagai orang yang dihajar, namun tidak mati. Harusnya menjadi seorang yang berdukacita namun senantiasa bersukacita.

 Sebagai orang yang miskin, tetapi memperkaya banyak orang. Sebagai orang yang tak bermilik, sekalipun memiliki segala sesuatu, sebab kehidupan bukan miliknya sendiri tapi milik Kristus. Inilah rahasia keberhasilan pelayanan dan kemenangan dalam pergumulan hidupnya hanya Allah lah yang memberi kesanggupan dalam semuanya itu. 

2 Korintus 1:22 meteraikan tanda milikNya (yaitu Roh Kudus) atas kita (dalam hati kita) sebagai jaminan dari semua yang telah disediakan Allah untuk kita. Artinya :
1.     Orang percaya itu dipelihara/dilindungi dalam kekuatan Allah terhadap semua kekuatan jahat yanghendak menghancurkan kehidupan keselamatan orang yang di dalam Kristus.
2.     Orang percaya itu harus percaya bahwa didalam Kristus itu ada pengurapan Allah dengan kuasa kasihNya untuk membawa kita lebih dekat kepadaNya serta memberi kekuatan baru, supaya kian hari kian kuat di dalam Dia.
3.     Jaminan itu untuk menetapkan orang percaya menolong mereka bertekun didalam kehidupan iman yang mampu melihat janji-janji Tuhan (seperti Kaleb dan Yosua)

Pilipi 4:13 segala perkara dapat kutanggung didalam Dia yang memberi keekuatan kepadaku. Inilah juga kesanggupan yang mau Allah berikan kepada kita orang yang percaya. Amin (BS)

No comments:

Post a Comment