ORANG DUSTA KEKEJIAN BAGI TUHAN (2)


Orang yang dusta bibirnya adalah kekejian bagi TUHAN tetapi orang yang berlaku setia dikenanNya. (Amsal 12:22). 

Karena itu buanglah dusta dan berkatalah benar seorang kepada yang lain karena kita... (Efesus4:25). Hidup didalam Kristus dituntut untuk berbicara benar sebab Dia adalah Kebenaran. Bersekutu didalam Kristus dan memiliki keselamatan tandanya juga harus berbicara dengan kebenaran. Dan mereka yang tidak memiliki kebenaran didalam dirinya menunjukkan keadaan hatinya adalah sama dengan si Iblis (Yohanes 8:44).

Mengapa pendusta itu merupakan kekejian bagi TUHAN? Wahyu 21:8 berkata: “Tetapi orang-orang penakut, orang-orang yang tidak percaya, orang-orang keji, orang-orang pembunuh, orang-orang sundal, tukang-tukang sihir, penyembah-penyembah berhala, dan semua pendusta, mereka akan mendapat bagian mereka, didalam lautan yang menyala-nyala oleh api dan belerang; inilah kematian yang kedua.”
Semua pendusta adalah rombongan yang akan masuk kedalam lautan api yang kekal
Siapakah pendusta itu dihadapan ALLAH?
1. Jika kita katakan bahwa kita beroleh persekutuan dengan Dia, namun kita hidup didalam kegelapan, kita berdusta dan kita tidak melakukan kebenaran. (1 Yohanes 1:6)
2. Barangsiapa berkata: “Aku mengenal Dia, tetapi ia tidak menuruti perintah-perintahNya, ia adalah seorang pendusta dan didalamnya tidak ada kebenaran (1 Yohanes 2:4).
3. Jika seorang berkata: “Aku mengasihi Allah dan ia membenci saudaranya, maka ia adalah pendusta, karena barangsiapa tidak mengasihi saudaranya yang dilihatnya, tidak mungkin mengasihi Allah yang tidak dilihatnya.” (1 Yohanes 2:22).

Jadi kesimpulan seorang pendusta adalah: 
Bukan orang Kristen: yaitu mereka yang menolak Yesus sebagai anak ALLAH dan yang  tidak mengakui dirinya sebagai seorang yang berdosa.
Orang kristen: yang mengakui sebagai pengikut Kristus namun: 
tidak mau jujur/mengaku kalau dirinya orang berdosa.
Tetap hidup didalam kegelapan
Tidak mentaati Firman Tuhan
Tidak mengasihi saudaranya
Kristen yang sejati itu ditandai dengan pertobatan yang sejati.

Biarlah kita menjadi orang kristen yang setia dan dikenanNya. Amin. BS

No comments:

Post a Comment