Tuhan YESUS Terang Dunia (6)

Jumat, 23 Desember 2016

Yohanes 8 :12

Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kataNya “Akulah terang dunia barang siapa mengikuti Aku ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang Hidup “Injil yohanes merupakan injil yang paling unik diantara keempat injil . injil ini mencatat banyak hal tentang pelayanan Yesus di daerah Yudea dan Yerusalem yang tidak di tulis oleh injil lainya dan menyatakan lebih sempurna rahasia tentang kepribadian Yesus penulis di identifiwikasikan sebagai murid yang Paling di kasihinya . kesaksian tentang tradisi kekristenan serta bukti yang terkandung dalam injil ini sendiri menunjukkan bahwa penulisnya adalah Yohanes anak zebedeus, salah satu diantara dua belas murid Yesus dan anggota kelompok inti Kristus (Petrus Yohanes dan Yakobus). Tujuan penulisan injil ini pertama untuk meyakinkan orang yang tidak percaya menjadi percaya. Kedua untuk menguatkan dasar iman orang percaya supaya mereka tetap esis meskipun banyak tantangan, godaan dan hambatan sekalipun harus menghadapi ajaran sesat. (J. Wesley Adam Ph.D ; 1994). Dalam injil ini di tulis 7 (tujuh)pernyataan Yesus “ Aku adalah “ :

1. Yohanes 6 : 35 “Aku adalah Roti Hidup “
2. yohanes 8 : 12 “Akulah terang dunia”
3. Yohanes 10 ; 7 “ Akulah pintu “,
4. Yohanes 10 ; 11 “ Akulah Gembala yang baik “
5. Yohanes 11 : 25 “Akulah kebangkitan dan Hidup “
6. Yohanes 14 ; 6 “Akulah jalan dan kebenaran dan hidup” dan
7. Yohanes 15 ; 1 “ Akulah pokok anggur yang benar “

Dalam pernyataan ini Yesus menyatakan secara kiasan perananNya dalam penebusan umat manusia , kebangkitan tubuhNya dari antara orang mati dan puncak pembuktian bahwa Dia memang Kristus Anak Allah . lalu apa yang dikmaksud dengan

A. Akulah Terang dunia ?
1. Yesus adalah terang yang sesungguhnya , Yoh 1 : 6-9 .
2. Dia melenyapkan kegelapan dengan menerangi janlan yang benar Yoh 14 : 6 “Akulah Jalan dan kebenaran dan hidup “


B. Barang siapa mengikut Aku ?
Kata mengikut Aku itu berarti bentuk kata kerja masa kini yang menunjukkan suatu tindakan yang berkelanjutan yang bersifat secara terus menerus karena Yesus mengakui kemuridan yang bertahan sampai kesudahannya ( 1 Yoh 1 :5-7 )


C. Lalu apa pengaruhnya ketika seseorang itu mengikut Yesus sampai Akhir ?


1. Ia tidak akan berjalan dalam kegelapan melainkan akan memiliiki terang hidup .
2. Semua yang percaya kepada Yesus sampai pada garis Akhir di bebaskan dari kegelapan dosa , dunia dan iblis .

Oleh sebab itu kita sebagai anak-anak terang maka kita harus hidup dalam terang Allah Matius 5 : 14 bagaimana ciri-ciri anak terang ?
Agape (kasih), chara (sukacita), eirene (damai sejahtera), makrothumia (kesabaran), chrestotes (kemurahan), aghatosune (kebaikan), pistis (kesetiaan), Prautes (kelemah lembutan), ekratela (penguasaan diri)
(PS)

 

No comments:

Post a Comment